Laporan Keuangan - JackMizh/Sisekar GitHub Wiki
[isi di sini penjelasan fitur di halaman Keuangan > Laporan]
Perbedaan antara laporan OpenSID dengan Siskeudes
Beberapa faktor yang perlu diperhatikan supaya proses unggah data ke OpenSID berjalan baik dan meminimalisir perbedaan antara Laporan OpenSID dan Siskeudes :
1. Ketika melakukan pengisian data di siskeudes pada kolom Keterangan khususnya pada transaksi SPP, SPJ dan Mutasi, harap diisi tanpa Whitespace di akhir kalimat. Whitespace ini akan membuat baris kosong di CSV dan datanya tidak akan ikut dalam data yg diunggah ke OpenSID. Proses cek dan perbaikan : * Extract file zip berisi csv / opensid_data.zip * Buka file Ta_SPP dengan Notepad++ * Cek apakah ada baris kosong, pada contoh Gambar 1 ini ada di baris no.4-6, 8-10, 17-19. * Jika ada baris kosong maka perlu diperbaiki dengan menghapus baris kosong ini, disini memakai notepad++ -> Search -> Replace dan isi parameter sesuai Gambar 2. * Jika sudah selesai memperbaiki diatas maka file2 csv ini di zip kembali, proses zip dilakukan di DALAM folder yg berisi file csv. Apabila dilakukan diluar folder ini maka proses unggah akan gagal dan keluar error warning seperti Gambar 3.
-
File2 csv yang berisi lebih dari 1 data desa akan mengakibatkan nilai pada laporan lebih besar dari yang seharusnya. Tapi hal ini sudah diatasi dengan fitur untuk memilih data desa yang diperlukan sekaligus menghapus data desa lainnya yg tidak diperlukan (Gambar 4). Silahkan unduh kembali versi OpenSID terbaru dgn fitur "Bersihkan Desa Ganda" yg sudah diupdate.
-
Nilai realisasi pembiayaan akan 0 jika belum melakukan proses pra-penatausahaan yaitu diharuskan membuat jurnal umum supaya SILPA tahun sebelumnya bisa digunakan/tercatat di realisasi. Jumlah Realisasi pada Akun : 6.1.Penerimaan Pembiayaan, Sub Akun : 6.1.1. SILPA Tahun Sebelumnya, diperoleh jika ada transaksi pada Jurnal Umum yg biasanya dicatat di awal tahun atau kemudian pada jurnal penyesuaian.